Ilmu
Sosial Dasar Sebagai salah satu Mata Kuliah Dasar Umum
Apa manfaatnya kita
mempelajari Ilmu Sosial Dasar di Perkuliahan???????
Kita sebagai mahasiswa seharusnya memahami ISD (Ilmu Sosial
Dasar) sebagai bagian dari MKDU (mata kuliah dasar umum) untuk perkembangan
kepribadian kita sebagai mahasiswa dalam berinteraksi dengan mahasiswa lain dan
dalam menyelesaikan masalah -masalah yang timbul di lingkungan kampus.
Contohnya dalam mengerjakan tugas kelompok yang mengharuskan
setiap mahasiswa mencari teman untuk membentuk sebuah kelompok. Dengan cara
bersosialisasi menggunakan sikap yang baik maka
kita mudah diterima oleh teman karena mereka akan menilai sikap dan
perbuatan kita serta cara berintraksi. Dalam kelompok kita dapat melatih diri
untuk bersosialisasi untuk kelancaran tugas kelompok. Supaya tidak terjadi
permusuhan diantara angota kelompok maka harus dicermati dalam pembagian tugas
dan dalam menyelesaikan masalah – masalah yang yang timbul secara musyawarah
selama proses pengerjaan tugas berlangsung.
Tujuan ISD (Ilmu Sosial Dasar) sebagai MKDU ( mata kuliah
dasar umum ) digunakan sebagai patokan mahasiswa dalam menangani masalah –
masalah social yang timbul di lingkungan kampus. Contoh masalah yang timbul
antara lain pemilihan ketua dan anggota BEM ( badan eksekutif mahasiswa ).
Dalam masalah ini calon pengurus BEM dituntut untuk bersosialisasi agar dapat
memenangkan pemilihan. Cara bersosialisasi yaitu dengan cara membuat kampanye
untuk menarik simpati para mahasiswa. Masalah lain yang timbul dari pemilihan
pengurus BEM yaitu adanya keanekaragaman kelompok masa yang mendukung tiap-tiap
calon pengurus BEM dalam lingkungan kampus, yang masing-masing mempunyai
kepentingan kebutuhan serta pola-pola pemikiran dan pola-pola tingkah laku yang
berbeda, sehingga di khawatir kan terjadi keributan antara tiap-tiap kelompok
tersebut.
Oleh karena itu ISD digunakan untuk membantu kepekaan wawasan
pemikiran dan kepribadian mahasiswa agar memperoleh wawasan pemikiran yang
lebih luas, sehingga mahasiswa bisa berfikir secara logika dengan menggunakan
otak, bukan dengan kekerasan atau cara exstrim lainnya.
Peranan mata kuliah Ilmu Sosial Dasar sangat penting bagi
kehidupan mahasiswa sebagai pedoman mahasiswa untuk membetuk pola fikir dan
dalam cara bersosialisasi dengan mahasiswa lain, serta cara menyelesaikan
masalah – masalah yang timbul, karena mahasiswa Sebagai mahluk sosial selalu
dihadapkan kepada masalah - masalah sosial yang tdak dapat dipisahkan dalah
kehidupan. Masalah sosial ini timbul sebagai akibat dari hubungannya dengan
sesama manusia lainnya dan akibat tingkah lakunya, Sehingga timbul pola fikir
baru yang digunakan sebagai bekal mahasiswa dalam menghadapi masa depan.
0 komentar:
Posting Komentar